Kendal – Mayat laki-laki ditemukan tergeletak di area persawahan tembakau Desa Gebanganom, Kecamatan Kangkung, Kendal. Warga sekitar pun geger dengan penemuan mayat tersebut lantaran tak ada yang tahu penyebab kematian dan identitasnya.

Petugas Polsek Kangkung yang mendapat laporan dari warga langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP, pada Sabtu (20/07/2024).

“Awalnya laporan dari masyarakat adanya temuan mayat. Begitu kami menerima laporan kalau ada penemuan mayat, kami langsung meluncur ke lokasi dan olah TKP,” kata Kasat Reskrim Polres Kendal, AKP Untung Setiyahadi saat dihubungi detikjateng, Sabtu (20/07/2024).

Lebih lanjut dijelaskan Untung ciri-ciri dari mayat laki-laki itu. Untung juga mengungkapkan mayat ditemukan dalam keadaan tangan terikat ke belakang dan memiliki luka memar di wajah.

“Saat ditemukan memang tidak ada identitasnya dan hanya punya ciri-ciri jenis kelamin laki-laki, usia sekitar 30 tahunan, pakai jaket warna hitam, pakai celana panjang jeans dan kondisinya tangannya terikat ke belakang,” jelas Untung.

“Lukanya sementara hanya terlihat di wajahnya, luka memar,” tambahnya.

Polisi kemudian mengevakuasi jenazah ke Rumah Sakit Suwondo. Namun, rencananya akan dipindah ke Rumah Sakit Bhayangkara Semarang untuk dilakukan otopsi.

“Sementara jenazahnya di kamar mayat Rumah sakit Suwondo. Rencana akan kami bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan otopsi agar bisa mengetahui penyebab kematiannnya,” kata Untung.

sumber: detikjateng

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kombes Pol Ari Wibowo, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia