Connect with us

Breaking News

Satu Orang Anak Keritis, Orang Tua Meninggal Di Tempat, Akibat Kendaraan Korban Dihajar Truk

Published

on

Saibumi.id, SRAGEN – Kecelakaan maut terjadi pada Rabu malam (22/9/21), di depan rumah Wisanggeni, yang berada di Jalan Raya Solo-Sragen, Dukuh Manggis, Kelurahan Jati, Kecamatan Masaran. Kecelakaan yang mengakibatkan dua warga asal Kelurahan Kroyo, Karangmalang, Sragen meninggal dunia di lokasi kejadian.

Diketahui, kedua korban berboncengan bersama satu anak yang masih berusia lima tahun. Kecelakaan maut ini, melibatkan kendaraan roda dua dengan truk. Kedua korban meninggal dunia langsung dilakukan evakuasi oleh tim relawan dari PSC 119 Sukowati, Laziznu dan Lazizmu Masaran, Puskesmas Masaran, serta Polisi dan masyarakat.

Kedua korban kecelakaan maut itu, dievakuasi ke instalasi forensik RSUD dr. Soehadi Prijonegoro, dengan menggunakan ambulans Lazizmu dan Laziznu Masaran.

Sementara itu, satu korban anak-anak yang selamat langsung dilarikan ke RS PKU Muhammadiyah Sragen oleh Polisi, untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut terhadap korban.

Ketua PMI Sragen, Ismail Joko Sutresno mengungkapkan, berdasarkan informasi tersebut, dirinya langsung menindaklanjuti Call Center PSC 119 Sukowati dan melakukan assessment algoritma laka lantas.

“Kami langsung menghubungi jejaring Puskesmas Masaran 1, ambulans Lazizmu Masaran serta Ambulans Laziznu Masaran untuk menuju ke lokasi, guna melakukan pertolongan dan evakuasi terhadap korban kecelakaan ini,” kata Ismail.

Dari informasi dan data yang berhasil dihimpun media ini, diketahui korban bernama Sutrisno dan istrinya yang bernama Siti Muamanathun, warga Tempurejo, Kroyo, Karangmalang, Sragen.

“Korban suami istri yang bernama Sutrisno dan Siti kondisi sudah meninggal dunia di lokasi kejadian, dengan sejumlah luka di luka fraktur tulang leher dan fraktur tertutup kaki kanan dan kiri. Sedangkan anak korban mengalami fraktur tertutup kaki kanan,” Jelas Ismail.

Kronologi kecelakaan Kecelakaan maut ini, hingga saat berita ini ditayangkan belum diketahui dengan pasti kejadian awalnya.

Sementara itu, Kanit Laka Satlantas Polres Sragen, IPDA Irwan Marviyanto saat dikonfirmasi media ini, dirinya belum dapat memberikan keterangan. Karena kasus kecelakaan ini masih dalam penyidikkan.

“Kami belum dapat memberikan keterangan, karena masih dalam proses penyidikkan penyebab terjadinya kecelakaan ini,” ujarnya. (TR/SB)

Terpopuler